Wednesday, 20 November 2013

Sejarah Singkat MAC (Member Activity Center) IKOPIN



MAC IKOPIN
MAC KKB IKOPIN
Jatinangor - Kalian tau nggak sih komunitas MAC? Pasti udah pada tau dong ya!  Soalnya MAC ini salah satu komunitas yang kece di kampus kita! Kalian tau kece kenapa? Karena MAC ini tempatnya mahasiswa mengeksplor kemampuan dirinya dalam berbagai bidang. Mulai dari entertainment, entrepreneur, edukasi, & rumah tangga. Wiih banyak kan? tapi karena banyaknya divisi di dalam komunitas ini mahasiswa jadi bisa masuk beberapa kegiatan yang berbeda dalam satu komunitas yang sama. 

Sebelum itu MAC punya sejarahnya sendiri nih sob! Dulu MAC didirikan pada tahun 2009. Dulunya nama MAC ini POKJA (kelompok  kerja) yang didirikan di bawah KKB (Koperasi Keluarga Besar) IKOPIN. Karena satu dan lain hal POKJA diubah namanya menjadi AMC (Activity Member Center), tapi karena terdapat kesalahan ejaan bahasa inggris yang di kritik oleh Bapak Shofwan akhirnya AMC diubah kembali namanya yang sekarang sudah melanglang buana ini menjadi “MAC (Member Activity Center)”. Wih dari namanya aja udah keliatan kan sob perkembangannya? 

Nah setiap organisasi pasti ada ketuanya kan? Yap bener banget! Di MAC juga terdapat susunan organisasi yang sama. Yang pernah menjabat jadi ketua MAC yakni sebagai berikut :
  1. Siti Wiyandari (2007-2008)
  2. Tubagus Tarbia (2009-2010)
  3. M.Rizal Azhari (2011-2012)
  4. Guntur Dipa (2012-sekarang)
Pada saat awal pembentukan komunitas ini pada tahun 2009 anggota nya hanya sedikit dan terbatas seperti kelompok kerja biasa. Namun dalam tahun itu juga beberapa bulan kemudian MAC mulai terlihat perkembangannya karena perekrutan anggota mulai meningkat. Karena peningkatan anggota inilah MAC mulai berkembang dan mulai membuat beberapa event.
Nah inilah beberapa event yang sudah MAC adakan :
  • Bhakti Sosial
  • Seminar Wirausaha
  • Jambore Cerdas Cermat Koperasi & Kewirausahaan antar SMA/SMK sederajat se-Jawa Barat.
  • Kampoeng raggae (event reggae terbesar di Kampus IKOPIN)
  • DSFM (Djarum Super Friendship Moment)
  • Healthy Without AIDS (I, II, III)
  • dan masih banyak lagi 
Kalian tau gak sih? Tahun ini MAC akan mengadakan big event, dalam rangka memperingati anniversary yang ke-4. Ini dia rangkaian acara nya :
  •  Bhakti Sosial
  •  Seminar Kewirausahaan
  • LCCK (Lomba Cerdas Cermat Koperasi)
  • DSFM (Djarum Super Friendship Moment)
  •  MAC Anniversary
Jadi IKOPINERS sekarang udah tau kan mulai dari sejarah, kepemimpinan, hingga event-event MAC? Keren kan? Makanya IKOPINERS ayo buruan gabung di event MAC! :)

0 comments:

Post a Comment