Saturday, 16 November 2013

Pasca Sarjana Jenjang S2 Magister Manajemen (MM) IKOPIN

SK Dirjen Dikti Depdiknas No. 2569/D/T/2001 tanggal 2 Agustus 2001

PENDAHULUAN
Dilandasi keragaman latar belakang profesi, latar belakang pendidikan, kemampuan dan pengalaman para mahasiswa serta pengelolaan program pendidikan yang profesional, MM-Ikopin tampil dengan identitas yang khusus dibanding program Magister Manajemen lainnya. Hal inilah yang membawa kepada kompetisi global dengan penekanan pada peningkatan kemampuan profesional yang dilandasi oleh kemampuan berfikir secara komprehensif dan analitis.

PROGRAM MAGISTER MANAJEMEN IKOPIN
“HIGHER LEARNING COMMUNITY”
  • Sharing Information
  • Problem Solving
  • Decision Making
Institut Koperasi Indonesia (IKOPIN), berdiri sejak 1982 dan memiliki komitmen sebagai pusat unggulan dalam Pengembangan Ilmu Manajemen, Perkoperasian dan kewirausahaan di tanah air bahkan sampai ke manca negara, sehingga dituntut untuk terus meningkatkan kualifikasi, kualitas dan kredibilitasnya diberbagai bidang.

Iklim pendidikan pada MM-IKOPIN yang berupa Higher Learning Communities memberikan keleluasaan pada mahasiswa dan dosen secara egaliter dalam pembelajaran serta meningkatkan kemampuan diri dalam berbagai Informasi, pemecahan masalah dan pengambilan keputusan.

Program pembelajaran dilaksanakan dalam tri semester, sehingga seluruh perkuliahan dapat ditempuh dan diselesaikan dalam waktu minimal 1 tahun ditambah dengan waktu penyelesaian thesis/ tugas akhir.

TUJUAN PENDIDIKAN
Menghasilkan lulusan Magister Manajemen yang memiliki wawasan keilmuan di bidang Manajemen, Kewirausahaan serta kompeten dalam konsentrasi bidang manajemen tertentu.

ARAH PENDIDIKAN
Program studi Magister Manajemen Ikopin diarahkan untuk mengembangkan kinerja profesional peserta yang ditunjukan oleh ketajaman analisis didalam pemecahan masalah-masalah manajemen, cakupan tinjauan yang luas dan keterpaduan pandangan terhadap realitas yang dihadapi. Untuk itu para peserta diajak mengembangkan dan mendayagunakan keilmuan demi menemukan, memahami, menjelaskan dan merumuskan cara-cara penyelesaian masalah di dalam kegiatan produktif atau pelayanan kepada masyarakat secara akuntabel. Tanpa mengurangi bobot akademik dan kompetensi yang harus dicapai peserta, penyelenggaraan proses belajar mengajar diatur sedemikian rupa sehingga tetap dapat aktif bekerja. Di bawah bimbingan para guru besar dan doktor, peserta dibimbing secara intensif untuk mencapai taraf kompetensi manajemen yang diisyaratkan dalam waktu yang relatif cepat.

KURIKULUM
Program studi MM Ikopin dapat diikuti oleh siapapun yang berijasah sarjana S1 dan bekerja pada berbagai bidang kegiatan produktif. Kurikulum ditekankan untuk membentuk kemampuan peserta didalam mengambil keputusan-keputusan strategis secara logis, rasional sistematis dan komprehensif. Peserta dapat memilih konsentrasi keahlian manajemen tertentu yang diangap sesuai dengan minat dan atau tugas yang sedang diemban.

KONSENTRASI BIDANG STUDI
Terdapat 5 (lima) konsentrasi bidang studi yang dapat dipilih oleh mahasiswa program ini, yaitu:
1. Manajemen Perusahaan (Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Keuangan, Manajemen Pemasaran, dan Manajemen Operasi)
2. Manajemen Koperasi
3. Manajemen Perbankan
4. Manajemen Ekonomi Pendidikan
5. Manajemen Pembangunan Ekonomi (Ekonomi Pemerintahan)

PERSYARATAN PENDAFTARAN
Persyaratan pendaftaran sebagai berikut:
  • Berijasah Sarjana (S-1) semua Jurusan (Ijasah dilegalisir)
  • Mengikuti tes potensi akademik.
  • Mengisi formulir pendaftaran yang dilengkapi foto copy Ijasah 3 lembar, pas photo berwarna ukuran 3 x 4 dan 2 x 3 masing-masing 3 lembar.
  • Membayar Biaya Pendaftaran
  • Kontak Telephone : 022-7791100
Direktur Pascasarjana: Dr. Sugiyanto, MSi.

Sumber: www.ikopin.ac.id

0 comments:

Post a Comment